Kamis, 04 November 2010

Pengaruh Aktivitas Promosi Terhadap Volume Penjualan Pada Toko OVAL Cibaduyut Bandung

REVIEW JURNAL UP DATE (BARU 5/11/2010)


JURNAL 1

Tema : Aktivitas-Aktivitas Promosi Yang Berperan Penting Untuk Meningkatkan Volume Penjualan Demi Membantu Kelangsungn Hidup Perusahaan
Masalah : Seberapa Besar Aktivitas Promosi Dapat Mempengaruhi Volume Penjualan Toko OVAL
Judul : Pengaruh Aktivitas Promosi Terhadap Volume Penjualan Pada Toko OVAL Cibaduyut Bandung
Pengarang : Riky Saefullah
Tahun : 2005

Latar Belakang
Sebagian besar industri-industri masih cemas tentang bagaimana memasarkan produk mereka dan bagaimana dapat bertahan dalam pasar yang penuh persaingan. Dengan ketentuan yang dihadapi perusahaan-perusahaan tersebut, maka umpan balik dari pelanggan atau konsumen mengenai efektifitas promosi penjualan cukup penting, untuk membantu kelangsungan hidup perusahaan.
Pada umumya perusahaan menerapkan atau melaksanakan bauran pemasaran (Marketing Mix) secara terpadu agar dapat meningkatkan volume penjualan di samping kepuasan konsumen dapat terpenuhi.
Salah satu bauran yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah yang berhubungan dengan aktivitas promosi yang memegang peranan penting dalam usahanya meningkatkan volume penjualan melalui suatu proses bauran promosi (Promotion Mix).
Promosi adalah salah satu kegiatan Marketing yang salah satu fungsinya untuk meningkatkan hasil penjualan, baik secara langsung maupun secara tidak langsung.
Berkaitan dengan masalah tersebut di atas, sebaiknya perusahaan dapat mengkombinasikan dari kelima cara promosi tersebut sehingga selain dari segi anggaran biayanya dapat ditekan, jadi setiap efektifitas dari alat promosi yang dipergunakan perusahaan dapat menjangkau sasaran, sehingga konsumen dapat tertarik dan membeli produk yang ditawarkan oleh perusahaan. Namun demikian apabila perusahaan kurang tepat dalam memilih cara promosi, maka hal ini akan menyebabkan informasi yang disampaikan kepada konsumen di daerah pemasaran yang diinginkan tidak tercapai.
Hal semacam ini akan berpengaruh terhadap peningkatan penjualan.
Penjualan merupakan salah satu kiat utama dalam bauran komunikasi pemasaran untuk mengarahkan komunikasi pada pembeli dan masyarakat umum.
Toko OVAL menghadapi persaingan yang ketat dari perusahaan sejenis, dapat dilihat dari lokasi perusahaan OVAL yang berada di daerah pusat penjualan sepatu di kota Bandung. Oleh karena itu perusahaan harus menetapkan harga dengan baik dan sesuai yang ditunjang oleh elemen-elemen bauran pemasaran yang lain, agar dapat mengahadapi persaingan dan dapat meningkatkan volume penjualan secara optimal.
Bertitik tolak dari hal tersebut, maka perlu kiranya diadakan suatu studi yang bertitik tolak dari masalah di atas. Dengan melihat interaksi antara biaya yang diperlukan untuk kegiatan promosi yang dilakukan oleh manajemen perusahaan dengan volume penjualan. Dengan diketahui interaksi tersebut, maka diharapkan akan diketahui seberapa besar pengaruh kegiatan promosi terhadap volume penjualan sehingga dengan demikian dapat dijadikan suatu dasar guna merumuskan kegiatan promosi selanjutnya.


Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas promosi yang digunakan toko OVAL, untuk mengetahui besarnya peningkatan volume penjualan yang diperoleh toko OVAL, dan untuk mengetahui aktivitas promosi dalam mempengaruhi volume penjualan toko OVAL.


Metodologi Penelitian
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif.

Objek Penelitian
Perusahaan OVAL merupakan satu dari banyak perusahaan yang bergerak di bidang penjualan sepatu. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1987 yang berlokasi di jalan Cibaduyut Bandung. Adapun bentuk badan usaha perusahaan ini merupakan perusahaan perseorangan yang mana pemiliknya 1 (satu) orang yaitu bapak H. Sambas dengan nomor surat izin usaha perdagangan 0677/10-25/PM/IX/1989.

Data Penelitian
Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dengan membaca dan mempelajari literatur-literatur, catatan-catatan kuliah dan sumber-sumber lain yang relevan dengan masalah yang diteliti sehingga dapat menjadi landasan teori yang kuat serta mendukung penelitian.

Metode Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan menggunakan:
1. Teknik Penelitian Lapangan (Field Research) dimana penelitian ini dilakukan dengan mendatangi langsung perusahaan untuk memperoleh data primer mengenai masalah yang diteliti.
2. Teknik Penelitian Kepustakaan (Library Research) dimana penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan data sekunder yang digunakan sebagai landasan perbandingan dalam menyusun hipotesis penelitian.

Alat Analisis
Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah:
1. Regresi Sederhana
Yaitu untuk mengetahui arah hubungan antara variabel independent (aktivitas promosi) dengan variabel dependent (volume penjualan).
2. Koefisien Korelasi
Yaitu untuk mengetahui kuat-lemah dan arah hubungan antara variabel independent (harga) dengan variabel dependent (volume penjulan).
3. Koefisien Determinasi
Yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh aktivitas promosi terhadap volume penjualan.



Pembahasan
Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa aktivitas-aktivitas promosi yang dilakukan oleh toko OVAL antara lain: 1. Advertising (Periklanan), 2. Sales Promotion (Promosi Penjualan). Dan besarnya volume penjualan yang diperoleh oleh perusahaan terus meningkat tiap tahunnya terbukti dari data volume penjualan yang terdapat pada toko OVAL. Adapun metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode deskriptif yaitu metode yang memberikan gambaran atas suatu keadaan sejernih mungkin tanpa ada perlakuan terhadap objek yang diteliti.
Dan untuk mengetahui besarnya pengaruh aktivitas promosi terhadap volume penjualan dilakukan dengan menggunakan rumus regresi linier sederhana diperoleh persamaan Y = 1,90 + 1,41X artinya setiap kenaikan variabel X=1 maka volume penjualan akan bertambah sebesar 1410 unit.
Dengan menggunakan rumus koefisien korelasi menunjukkan bahwa hubungan aktivitas promosi dengan volume penjualan sangat kuat yaitu sebesar 0,968.
Dengan tingkat signifikan 5% aktivitas promosi mempunyai korelasi positif dengan volume penjualan (r=0,968) serta pengaruhnya terhadap volume penjualan sebesar 93,7%.


Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aktivitas promosi yang dilakukan oleh toko OVAL memiliki pengaruh yang sangat kuat terhadap volume penjualan perusahaan, dan hipotesis yang diajukan penulis yaitu: “jika aktivitas promosi ditingkatkan maka volume penjualan ikut meningkat dapat”, diterima.


Saran
Adapun saran yang diajukan penulis adalah:
1. Kebijakan perusahaan dalam menetapkan aktivitas promosi yang dilakukan sudah cukup baik dan dapat dilihat dari hasil penjualan dari tahun ke tahun yang mengalami peningkatan. Oleh karena itu harus dapat dipertahankan dengan baik.
2. Perusahaan harus dapat menjaga hubungan baik yang telah terjalin selama ini dengan pihak konsumen dan pemasok agar volume penjualan dapat lebih ditingkatkan lagi tanpa mengurangi kuantitas dan nama baik perusahaan.
3. Perusahaan harus tetap mengikuti perkembangan mengenai produk dan harus jeli melihat peluang pasar yang ada sehingga mampu memenuhi kebutuhan pasar sebaik-baiknya.
4. Sebaiknya toko OVAL dapat menjaga kepuasan konsumen yaitu dengan tetap memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggannya.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Selamat pagi kak, saya dengan Nurul Fithri, ada yg ingin saya tanyakan dengan jurnal kaka ini sehububgan dengan judul TA yg insyaallah akan saya ambil, saya sedikit tertarik dengan judul kaka ini, hanya saja ada beberapa hal yg ingin saya tanyakan, bolehkan saya meminta cp kaka ?

Posting Komentar

 
;